X
    Categories: Blog

10 Tahapan yang Perlu Dilakukan Setelah Menginstal WordPress

Banyak pengguna atau blogger yang kebingungan mau melakukan hal apa setelah selesai menginstal WordPress. Sebenarnya ada beberapa tahapan penting yang perlu diperhatikan dan harus dilakukan setelah menginstal WordPress. Melakukan tahapan tersebut tentu saja berfungsi untuk lebih mengamankan, serta memudahkan dalam mengembangkan website anda kedepannya.

Kendati demikian, mungkin inilah 10 tahapan yang perlu dilakukan setelah menginstal WordPress.

1. Ubah Permalink

Image: masulum.net

Sesudah menginstal WordPress, hal yang perlu dilakukan pertama kali adalah mengganti permalink. Mengganti permalink bukan hanya memudahkan untuk seseorang maupun anda mengingat link postingan saja, namun mengganti permalink juga kabarnya dapat membuat website lebih SEO friendly di mata mesin pencari.

Mengubah permalink tidak begitu susah, yang perlu anda lakukan hanya dengan masuk ke dashboard blog WordPress, setelah itu lalu masuk ke Setting > Permalink dan pilih Postname.

2. Ubah Password

Mengubah password WordPress juga menjadi hal penting yang perlu anda lakukan setelah selesai menginstal WordPress. Meskipun hal ini tidak diwajibkan, namun jikalau anda merasa belum cukup aman dengan login WordPress anda, maka mengubah password merupakan langkah yang tepat untuk dilakukan.

*Baca juga: Lebih Mengenal DDos Attack, Sebuah Upaya Perusak Server

3. Selalu Update Versi WordPress

Image: wongcungkup.com

Pihak pengembang selalu rutin memperbaharui WordPress ke versi terbaru, hal ini pastinya bertujuan untuk menyempurnakan WordPress menjadi yang lebih baik lagi. Mengupdate WordPress tidak hanya dilakukan setelah selesai menginstal WordPress saja, namun meng-update versi WordPress bisa dilakukan kapan pun, terlepas dari selesai menginstal maupun sudah lama menggunakan WordPress. Update rutin merupakan langkah yang selalu patut anda lakukan untuk menyempurnakan versi WordPress anda.

4. Ganti Tema

Image: wpbeginner.com

Pihak pengembang dan para pengguna WordPress sudah banyak menyediakan tema WordPress yang siap dan dapat diunduh secara gratis. Tidak hanya tersedia di web resmi WordPress saja, tema gratis juga banyak tersebar di dunia maya.

Maka demikian, anda dapat memilih semua tema WordPress yang anda sukai. Namun, jangan lupakan 5 Hal yang Harus Diperhatikan Saat Memilih Tema Untuk Blog yang akan sangat berguna untuk perkembangan WordPress anda.

*Baca juga: 10 Jenis RAM Komputer yang Pernah Digunakan Di Dunia

Selain itu, memilih tema yang tepat juga akan lebih mempercepat loading blog anda. Namun sebaliknya, jika anda memilih tema yang tidak tepat, maka hal itu juga akan mempengaruhi kecepatan loading blog anda.

5. Instal Plugin Penting

Image: cybernob.com

Setelah selesai memasang tema yang cocok untuk website WordPress anda, hal selanjutnya yang harus anda lakukan yakni adalah menginstal plugin yang dirasa penting untuk menunjang aktivitas blogging anda. Selain itu, plugin-plugin penting ini serta membuat WordPress anda berjalan dengan lancar bahkan plugin-plugin itu rasanya akan membuat website anda lebih aman dari serangan para peretas. Oleh sebab itu, maka rasanya penting untuk mengetahui 10 Plugin yang Wajib Dipasang di WordPress Anda

6. Mulai Buat Postingan, Tambahkan Halaman, Kategori dan Menu Navigasi

Setelah lima langkah di atas selesai anda terapkan, maka membuat postingan untuk pertama kali adalah langkah selanjutnya. Setelah itu membuat kategori sesuai topik juga penting untuk anda lakukan. Kemudian, halaman dan menu navigasi juga merupakan salah satu elemen website yang tidak boleh anda lupakan. Karena elemen-elemen tersebut selain memudahkan pengunjung dalam mengakses blog anda, hal itu serta akan membuat website anda tertata dengan rapi.

7. Buat Sitemap Untuk Website

Sitemap merupakan kumpulan konten dari blog anda yang secara otomatis akan bertambah dan akan berurutan sesuai dengan banyaknya publikasi postingan. Elemen yang satu ini rasanya sangat penting untuk membantu robot mesin pencari mengenali dan menjelajahi konten blog anda. Selain itu, membuat sitemap juga adalah salah satu hal yang wajib dilakukan agar website anda muncul di mesin pencari. Tanpa bantuan sitemap, maka website susah ditemukan oleh orang-orang. Maka demikian, buatlah sitemap dengan mudah menggunakan plugin Google XML Sitemap ataupun SEO by Yoast.

8. Daftarkan Blog ke Google Webmaster Tool

Apa fungsinya Google Webmaster Tool? Fungsi dari alat ini yakni adalah untuk membuat website anda dapat ditemukan di mesin pencari, Google khususnya. Tanpa alat ini, maka rasanya website anda akan susah ditemukan, dan bahkan tidak akan terlihat sama sekali di mesin pencari. Website yang tidak terlihat di mesin pencari, artinya website tersebut juga tidak akan terlihat oleh orang-orang. Sehingga pastinya visitor website anda tidak akan bertambah, dan konten-konten website anda tidak ada yang membaca.

Adapun untuk mendaftarkan website anda di Google Webmaster Tool rasanya sangat mudah sekali. Pasalnya, anda cukup masuk ke Google Webmaster Tool dan langsung daftarkan blog Anda. Google Webmaster akan membantu Anda:

  • Memanajemen website sekaligus memantau statistiknya
  • Penjelajahan robot Google dapat anda pantau, sehingga anda sendiri akan mengetahui yang mana link error, akses ditolak, dan sebagainya.
  • Lebih mengoptimalkan kesehatan website, termasuk dari serangan hacker dan malware
  • Memonitor seberapa banyak konten anda yang terindeks di mesin pencari Google
  • Submit Sitemap yang sudah anda buat, sehingga akan semakin banyak konten yang terindeks di Google, dan akhirnya menjadi lebih SEO.

9. Buat Halaman About Me dan Contact Me

Ada sebagian dari kalangan blogger yang mengatakan bahwa dengan menambahkan halaman About Me dan Contact Me maka akan membuat website anda mudah diterima Google Adsense dikemudian hari.

Terlepas dari benar atau tidaknya, yang pasti, menambahkan halaman About Me; tentunya untuk mendeskripsikan siapa anda dan tentang hal apa blog anda agar pengunjung bisa lebih mengenali blog tersebut. Sementara membuat halaman Contact Me bertujuan agar pengunjung website mudah menghubungi anda ketika mereka membutuhkan jawaban atas pertanyaan mengenai blog anda. Tidak hanya itu saja, halaman Contact Me juga bisa menjadi salah satu cara sponsor menghubungi anda untuk mempromosikan produk mereka di website milik anda tersebut.

10. Antisipasi Performa Blog

Menggunakan plugin W3 Total Cache juga dipercayai bisa mempercepat performa dari website anda. Plugin tersebut merupakan salah satu plugin yang akan sangat berguna untuk perkembangan blog anda kedepannya. Karena selain dapat mempercepat performa website, plugin W3 Total Cache juga memiliki fungsi yang dapat menghapus file-file sampah yang tersimpan di database WordPress anda.

*Baca juga: 4 Jenis Virtual Private Server (VPS) yang Wajib Diketahui

-R.S.A-

Rifaldo Surya Abdi:
Related Post
Disqus Comments Loading...

This website uses cookies.