Pengertian VPS dan Kegunaan VPS Yang Wajib Anda Ketahui
Pengertian VPS dan Kegunaan Virtual Private Server – Jika anda adalah seorang webmaster atau web developer yang seringkali mendesain sebuah website tentu anda sudah sangat tidak asing lagi dengan Istilah VPS, ya virtual private server yang dikenal dengan nama Virtual Machines ini merupakan server yang bisa di Install sendiri dan bisa digunakan layaknya Dedicated server yang tentu memiliki resource yang sangat banyak dibandingkan dengan shared hosting.
Secara umum ada banyak sekali kelebihan dari VPS dibandingkan dengan Shared Hosting pada umumnya, selain memiliki kapasitas resource yang lebih dari shared hosting baik itu CPU, Memory, maupun spacenya, juga VPS ini menawarkan kelebihan dimana website anda bisa dengan bebas menggunakan kapasitas resource, hal ini tentu jauh berbeda halnya dengan shared hosting yang mewajibkan anda berbagai space database dengan website-wesbite lain yang tergabung dalam satu server, nah untuk lebih jelasnya berikut Kegunaan VPS Yang Wajib Anda Ketahui
Hosting Berkecukupan
Salah satu kegunaan VPS yang paling utama adalah memiliki hosting yang berkecukupan, dengan menggunakan VPS maka anda tak perlu khawatir jika website anda akan kekurangan resource database, pasalnya dengan menggunakan VPS maka anda bisa memiliki sebuah website berskala besar tanpa khawatir kehabisan space hosting, nah oleh sebab itu jika anda ingin memiliki website besar seperti detikcom, kaskus, ataupun kompas.com maka anda wajib menggunakan VPS ini.
Proxy
Menariknya, dengan menggunakan Virtual private server anda juga bisa dengan mudah membuat sebuah proxy yang digunakan untuk masking IP menggunakan server VPS kita, hal ini tentu sangat efektif jika dibandingkan dengan shared hosting yang belum memiliki fitur setting proxy untuk masking IP.
Tunneling
Salah satu kegunaan yang banyak sekali digunakan oleh pada phreaker saat mereka menggunakan virtual private server adalah dengan memanfaatkan fitur tunneliing, perlu anda ketahui tunneling ini memiliki banyak kegunaan dimana seorang web developer bisa membuat sebuah jalur atau trak dengan mengelola VPS terutama jika mereka menggunakan operasi sistem berbasis linux, selain itu dengan menggunakan Tunneling maka anda bisa mengakses internet menggunakan Virtual private server anda sendiri, wah menarik bukan?
Encoding Video
Selain digunakan untuk membuat Tunneling, salah satu kegunaan VPS adalah bisa digunakan untuk encode video, hal ini karena encode video biasanya membutuhkan waktu yang sangat lama dan membutuhkan waktu berjam-jam, namun dengan adanya VPS maka akan menjadi pilihan karena bisa menyala terus selama 24 jam, bahkan bisa 1 bulan penuh jika servernya mampu dalam encode video itu sendiri
Leech Torrent
Salah satu kegunaan dari VPS yang terakhir adalah bisa digunakan untuk leecher file – file yang ada di torrent website kita, hal ini dikarenakan kecepatan transfer data pada koneksi VPS bisa mencapai puluhan MB per detiknya, sehingga dengan kecepatan data koneksi ini maka akan memudahkan kita untuk mengambil file – file yang ada di torrent. Pada konsepnya, mengambil file data yang ada di yang ada di torrent hampir sama dengan tunneling, tetapi jalur enkripsi dan metodenya saja yang berbeda, VPN lebih mudah digunakan namun instalasinya yang sedikit rumit dan agak membingungkan.
Mungkin hanya itu penjelasan saya mengenai Pengertian VPS dan Kegunaan VPS Yang Wajib Anda Ketahui, sebenarnya masih ada banyak sekali manfaat VPS, namun kami hanya merangkum dari sebagiannya saja, semoga bermanfaat