X
    Categories: Blog

Alexa – Layanan untuk Mengetahui Tingkat Kepopuleran Blog dan Web

Kriteria blog yang baik biasanya ditentukan oleh kepopuleran blog itu sendiri, dimana semakin populer sebuah blog maka semakin baik juga untuk perkembangan kedepannya. Bahkan ada banyak keuntungan bisa diperoleh dari blog yang memiliki tingkat kepopularitasan tinggi, misalnya anda dapat melakukan monetisasi di blog tersebut, mendapatkan partner iklan dengan mudah, dan lain sebagainya.

Mengetahui tingkat kepopuleran blog rupanya mudah saja, anda hanya cukup menggunakan sebuah layanan bernama Alexa. Dengan layanan tersebut anda bisa mengetahui blog dan website mana saja yang populer di dunia sekaligus mengetahui urutan ke berapa peringkat website anda menurut mereka. Oleh sebab itu, berikut adalah ulasan mengenai Alexa secara lengkap.

Perusahaan Alexa Sekilas

Image: hurd.house.gov

Alexa Internet Inc. atau yang biasa disingkat dengan Alexa merupakan salah satu anak perusahaan dari Amazon.com yang menyediakan layanan data komersial terkait trafik web di seluruh dunia. Dan data-data trafik website tersebut akan difungsikan untuk memfasilitasi para blogger guna mengetahui informasi mengenai ranking atau peringkat suatu web.

Alexa akan menentukan ranking atau peringkat website anda berdasarkan jumlah trafik yang masuk. Data jumlah trafik tersebut rasanya dapat dipercayai karena bersumber dari traffic agregat historis selama tiga bulan dari jutaan pengguna Alexa toolbar dan sekalian merupakan gabungan dari page views dan reach. Adapun jika website sudah bergabung dengan Alexa, anda bisa menganalisa seberapa populernya website milik anda. Tentu hal ini banyak memberikan keuntungan bagi anda yakni salah satunya adalah untuk memonitor perkembangan website secara rutin.

*Baca juga: Oh Ternyata ini, Pengertian Lorem Ipsum Dolor Sit Amet Pada Template Blog

Semakin Kecil Rangking Alexa Semakin Bagus

Image: lucep.com

Secara umum Alexa memang sangat penting bagi seorang blogger yang ingin mengetahui peringkat website berdasarkan jumlah trafik yang ada di blog kita. Sehingga kita pun juga dapat mengukur posisi dan kepopuleran blog di internet. Alexa sendiri bekerja layaknya robot, dan akan memberikan peringkat website secara otomatis. Layanan ini juga bekerja dengan cara mengumpulkan data dan informasi lalu menganalisanya hingga terciptalah berbagai peringkat website.

Sistem perhitungan layanan ini adalah semakin kecil angka Alexa yang ditampilkan oleh blog, maka semakin baik juga peringkat website atau blog tersebut di internet. Sedangkan semakin besar angka Alexa website atau blog mengartikan semakin tidak populernya website bersangkutan. Intinya layanan Alexa sendiri memiliki sistem peringkat dari nilai terkecil, yaitu dari angka 1 (satu) paling populer hingga sampai seterusnya bahkan nilanya bisa berjuta-juta.

Kepopuleran blog di Alexa memberikan manfaat bagi sebagian blogger, yang pasti mereka akan lebih mudah untuk mendapatkan penghasilan dari blog yang dikelola.

Manfaat dari Layanan Alexa

Alexa

Manfaat utama dari layanan alexa yakni memudahkan penggunanya untuk mengetahui tingkat kepopularitasan dan peringkat blog atau website miliknya di internet. Alexa sendiri juga memberikan manfaat lain seperti menyajikan beberapa infomasi pendukung untuk meningkatkan trafik blog. Sebab layanan ini akan menyajikan berbagai kata kunci yang populer di blog kita, serta informasi mengenai berapa lama waktu yang dihabiskan pengunjung saat singgah di blog tersebut.

*Baca juga: Tidak akan Keterima, Inilah 5 Niche Blog yang Dilarang Google Adsense

Informasi tentang jumlah link yang bertautan dengan blog kita juga ditampilkan secara lengkap oleh layanan ini. Intinya banyak sekali fungsi dan manfaat yang ditawarkan oleh layanan Alexa. Namun sayangnya untuk menikmati semua layanan tersebut, anda harus membayar sejumlah uang dalam waktu tertentu. Karena jika hanya memilih Alexa gratis dapat dipastikan layanannya terbatas dan pastinya tidak sebanyak yang ditawarkan oleh versi berbayarnya.

Peringkat Pada Alexa Terpercaya?

Anak perusahaan dari Amazon ini hingga sekarang masih menjadi layanan pemberi peringkat blog dan website paling kredibel dibanding dengan yang lain. Hal ini juga dikuatkan oleh fakta yang menunjukan bahwa website Alexa.com dikunjungi lebih dari 8,8 juta orang setiap bulannya, sehingga kredibilitas dari layanan ini tidak patut anda ragukan.

Adapun untuk mempermudah mengumpulkan informasi, perusahaan berpusat di California ini berhasil menyediakan toolbar yang telah dipasang di berbagai jenis browser komputer agar menjadi alat ukur untuk mengidentifikasi proses browsing nantinya. Belum lagi saat Alexa menyediakan data jumlah trafik dari seluruh blog dan website, maka disana diperlihatkan bahwa Alexa telah mengidentifikasi lebih dari 30 juta website yang terdaftar di seluruh dunia. Jumlah tersebut akan terus meningkat seiring bertambahnya waktu.

Dari banyaknya data yang dikumpulkan Alexa, memang tidak mengherankan jika layanan ini masih menjadi kiblatnya para blogger untuk memantau peringkat website milik mereka hingga sekarang.

*Baca juga: Olymp Trade, Cara Mudah Mencari Uang Lewat Internet

***

Perlu diketahui, Indoworx tidak hanya menyajikan informasi-informasi bermanfaat saja, tapi kami juga menyediakan keperluan hosting, domain, SSL, dan lain sebagainya yang tentunya akan sangat membantu untuk kinerja website anda. Jika anda berminat, maka bisa langsung buka di beranda website kami, yaitu Indoworx.com. Sekaligus jangan lupa untuk mengunjungi zonakuota.com untuk membeli pulsa dan kuota secara online.

-R.S.A-

Rifaldo Surya Abdi:
Related Post
Disqus Comments Loading...

This website uses cookies.