Manfaat Struktur Web Yang Baik Untuk Pengoptimalan SEO dan Visitor

Struktur atau tata letak sebuah website seringkali diabaikan oleh pemiliknya karena dianggap hanya hal remeh dan sepele saja. Padahal, struktur situs yang baik mampu memberi efek positif untuk jangka panjang. Meskipun struktur situs tidak bisa memberi manfaat besar dalam menentukan rangking sebuah website. Akan tetapi ia akan memberi kemudahan kepada pembaca dan mesin pencari untuk menemukan konten-konten anda.

Struktur Web untuk SEO

Struktur Web untuk SEO

Faktor yang satu ini harus kita akui masih sering diabaikan dan belum dimaksimalkan. Kita terlalu fokus pada konten, link, backlink dan komponen lainnya saja. Dengan memaksimalkan sitemap atau tata letak atau struktur website, kita akan mempermudah pembaca atau visitor yang berkunjung ke website kita untuk mendapatkan informasi yang mereka butuhkan. Selain itu struktur web yang baik juga akan dapat mempengaruhi SEO dari web anda, maka dari itu ada baiknya anda untuk selalu memperhatikan stuktur web anda apakah sudah baik atau belum.

Struktur situs yang simpel dan ribet

Struktur sebuah website pada umumnya bisa kita bedakan kedalam 2 kelompok yaitu struktur situs simpel dan ribet. Struktur situs simpel hanya membutuhkan sedikit klik saja untuk bisa mengakses halaman tertentu. Begitupun sebaliknya, struktur ribet membutuhkan banyak sekali klik dan membingungkan saat kita ingin mengunjungi suatu halaman.

Seperti yang diungkapkan “The Art of SEO” oleh Stephan Spencer, Eric Enge, dan Jessie Stricchiols. Bahwasannya “setiap situs yang memiliki 10.000 halaman seharusnya semua konten bisa diakses hanya dengan 4 klik dari home ataupun halaman sitemap.”

Bagi website yang mempunyai struktur situs ribet, hal ini tentu akan memberi kerugian yang sangat besar. Selain membingungkan pembaca saat mencari konten didalamnya, struktur situs ribet juga akan memperlambat proses indeks mesin pencari.

Sebaliknya, website dengan struktur situs simpel akan meminimalisir kebingungan pembaca. Mereka bisa menemukan informasi yang dibutuhkan hanya dengan beberapa klik saja. Proses indeks yang dilakukan mesin pencari juga akan lebih cepat. Nantinya, para pembaca yang suka dengan situs anda akan datang kembali dan mungkin saja merekomendasikannya kepada oranglain.

Menyusun Struktur yang efektif

Perlu anda ketahui, jika mesin pencari setiap harinya terus mengumpulkan data dalam jumlah yang sangat besar dan berusaha untuk memahami semuanya. Maka dari itu, sudah menjadi kewajiban kita untuk membantu mesin pencari agar lebih cepat dalam memahami isi website. Kunci utamanya adalah mengatur sebuah struktur situs yang efektif dan ideal.

Search engine yang terus berkembang dan maju dari waktu kewaktu, ia bertugas membangun hubungan baik dengan setiap website.  Maka dari itu, sambutlah mereka dengan sapaan ramah dan baik. Buatlah struktur situs yang efektif. Mulailah dengan memecah konten kedalam kategori inti kemudian turun ke subkategori.

Satu kali melangkah, kita akan memuaskan 2 pihak sekaligus yaitu pembaca yang dimudahkan menemukan konten dan mesin pencari yang dimudahkan untuk mengindeks artikel kita. Sangat menarik bukan?.

Navigasi dan Sitemaps

Dua representasi yang paling mencolok dari struktur sebuah website bisa ditemukan pada navigasi dan Sitemaps. Apakah alasannya?, mari kita kupas keduanya satu per satu.

Navigasi

Ketika anda akan membuat navigasi untuk sebuah website, alangkah baiknya memikirkan secara mendalam tentang bagaimana cara membuat mesin pencari dan pengguna merasa nyaman. Saya ulangi kembali, struktur situs yang baik akan membuat konten anda mudah dan cepat ditemuka oleh mesin pencari dan pengguna.

Mempunyai navigasi yang efektif dan mudah digunakan adalah aspek terpenting bagi website manapun. Memikirkan konsep navigasi yang baik tentu tidak boleh terlewatkan. Luangkanlah waktu anda untuk memikirkan tema, konten dan kategori pada website anda.

Berikut ini adalah beberapa tips yang berguna untuk membangun Navigasi seperti yang dilansir dari “The Art of SEO”:

  • Cantumkan seluruh halaman konten yang diperlukan (artikel, blog, detail produk dan lain sebagainya)
  • Buatlah navigasi utama yang memuat seluruh jenis konten dengan nyaman
  • Mulailah dengan konten terperinci dan struktur yang bisa memuat setiap halaman
  • Selanjutnya isi dengan sub navigasi yang menghubungkan dengan halaman terperinci. Sub navigasi ini bisa ditambahi dengan konten-konten lain ditingkat dibawahnya.
  • Jangan melupakan halaman sekunder seperti informasi kontak, hak cipta dan hal penting lainnya.
  • Bentuk hierarki visual yang memperlihatkan tingkat sub-navigasi terakhir setiap halaman situs.

Sitemap

Menyesuaikan dengan perkembangan yang ada, sekarang ini banyak sekali website yang memakai sitemap XML. Peta situs XML ini akan memuat daftar URL pada website anda. Anda pun juga bisa mengirimkan sitemap XML ke beberapa mesin pencari ternama seperti Bing, Google, Yahoo dan sebagainya. Dengan mengirimkan sitemap ini, setidaknya proses indeks akan berjalan lebih cepat.

Meskipun saat ini banyak yang menggunakan sitemap XML, akan tetapi anda jangan sampai melupakan peranan sitemap HTML. Peta situs HTML dirancang untuk manusia, sedangkan XML dirancang untuk mesin pencari. Mantan kepala webspam Google Matt Cutss, ia mengungkapkan jika “Saat anda membuat peta situs HTML, maka membuat versi XML nya akan sangat mudah. Sehingga saya menyarankan agar membuat keduanya jika memungkinkan. ”

Membuat sitemap bukanlah pekerjaan yang sulit, terlebih lagi jika struktur situs anda bersama. Untuk bagian sitemap HTML, maka anda akan membuat halaman HTML baru dengan daftar hierarkis seluruh URL. Nantinya hal ini akan mencerminkan navigasi situs.

Sementara itu untuk versi XML nya, anda bisa menggunakan beberapa tools seperti plugin WordPress ataupun https://www.xml-sitemaps.com.

Kesimpulan:

SEO tidak hanya sebatas pada link dan konten website saja. Ada beberapa faktor lain yang akan mempengaruhi nilai situs anda. Menyempatkan sedikit waktu untuk membuat struktur informasi yang efektif dan solid mampu memberikan efek positif dalam jangka panjang. Nilai SEO website juga akan semakin meningkat.

Telitilah siapa saja yang sering berinteraksi dengan situs anda. Pelajari bagaimana ia membaca dan menjelajahi konten-konten di website anda. Temukan ide kreatif bagaimana cara mempermudah untuk menemukan konten yang dibutuhkan.

Manfaatnya tidak hanya sebatas itu saja, struktur yang baik juga akan mempercepat proses indeks mesin pencari pada konten website. Semakin baik konten anda dimata pengguna dan mesin pencari, tentu nilainya akan semakin tinggi dan besar.

Bagaimana, apakah anda tertarik untuk segera memperbaiki struktur situs yang kacau. Buatlah sedemikian rupa agar memuaskan pembaca. Buat mereka betah dan ketagihan untuk datang kembali dilain waktu.